Teori Baru Penyebab Banjir di Mana-mana

Bulan Januari, kata orang Jawa artinya hujan sehari-hari. Dan memang begitulah adanya, dari kemarin pagi, sampe pagi lagi hari ini, ujan mulu bawaannya. Dan di beberapa kota besar macam Jakarta, logika yang berlaku adalah sebagai berikut:

  • premis a: jika hujan deras/lama, maka banjir
  • premis b: sekarang dari kemarin hujan mulu
  • maka kesimpulannya adalah, sekarang banjir!
Ada banyak penjelasan mengenai berbagai penyebab banjir di Jakarta dan sekitarnya. Mulai dari kurangnya zona resapan air karena permukaan tanah banyak tertutup beton, pendangkalan sungai karena endapan sedimen dan sampah, penurunan tanah karena kehilangan kandungan air tanah, dan lain-lain. Namun penulis punya satu teori lagi mengenai penyebab banjir.
Oke, buat kita yang muslim, tentu tahu kan ada doa yang dibacakan ketika turun hujan? Hujan adalah rahmat, dan kita dianjurkan untuk berdoa ketika hujan agar ia (hujan) bermanfaat bagi kita. Apalagi saat hujan adalah salah satu waktu mustajab untuk berdoa. 

Nabi Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda: 
اُطْلُبُوا اسْتِجَابَةَ الدُّعَاءِ عِنْدَ الْتِقَاءِ الْجُيُوشِ وَ إِقَامَةِ الصَّلَاةِ وَنُزُوْلِ الْغَيْثِ
"Carilah pengabulan doa pada saat bertemunya dua pasukan, pada saat iqamah shalat, dan saat turun hujan." (HR. Al-Hakim dalam al-Mustadrak: 2/114 dan dishahihkan olehnya. Lihat Majmu' fatawa: 7/129. Al-Albani menghassankannya dalam al-Silsilah al-Shahihah no. 1469 dan Shahih al-Jami' no. 1026) (dikutip dari sini)

Demikian pula ketika hujan reda, kita dianjurkan untuk mensyukurinya.
(dikutip dari sini)
(doa setelah hujan dikutip dari sini)
Namun bagaimana dengan keadaan kita? Kebanyakan kita mengeluh saat hujan turun, dan seringkali keluhannya bernada negatif. Beberapa malah langsung mengumpati hujan yang baru saja turun. Mengingat saat tersebut adalah waktu yang mustajab, bisa aja kan Allah langsung mengabulkan kalimat yang ktia ucapkan tadi? Terusa kalo udah ngumpatin hujan dan berkata negatif dan langsung dikabulkan, salah siapa coba?
Yaudah, mulai sekarang yuk kita berdoa yang baik-baik pas hujan, agar hujan ini membawa berkah dan bukan bencana :)

Komentar