Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2012

Besok Kiamat? Ciyus?

Gambar
Beberapa hari ini (bahkan mungkin sejak beberapa bulan, dan tahun lalu), media internet ramai membicarakan "Kiamat 2012", yang katanya berdasarkan penelitian dan penghitungan kalender suku maya. Menurut para peneliti tersebut, suku Maya memperhitungkan akhir dari alam semesta, alias kiamat pada 21 Desember 2012 masehi, alias besok. Nah, kesan ini diperkuat dengan munculnya film "2012" dari Holywood, yang menggambarkan kejadian bencana tektonik yang mengguncang dunia (dalam film tersebut) dalam artian sebenarnya di tahun 2012. Nah, masyarakat awam pun heboh. Sebagian langsung bertanya-tanya, panik, akankah bumi dan seluruh semesta hancur pada 21 Desember tersebut? Banyak yang langsung mempersiapkan diri menghadapi kiamat (seperti di acara "Doomsday Preppers" di National Geographic Channel). Lalu pertanyaannya, apakah benar, kiamat akan terjadi pada tanggal 21 Desember 2012, alias besok? Jawabannya, menurut saya, ya liat aja besok. Hehehe En

Biar Semangat Ibadahnya :)

Lumrah bagi manusia untuk gampang merasa bosan. Bosan sama suasana kantor, sama keadaan rumah, bosan sama baju yang biasanya dipakai, bosen berlibur ke Bali, bosen makan malam di restoran itu terus, dan sebagainya. Sama hal-hal yang nyenengin aja gampang bosen, apalagi kalau ngomongin ibadah, pasti lebih sering bosennya, ya nggak? Padahal, amalan yang disukai oleh Allah adalah yang istiqomah, meskipun sedikit-sedikit (apalagi banyak).  Dalam hadits yang di riwayatkan oleh Syaikhani dari ‘Aisyah ra, Rasulullah telah bersabda:   " Amal – amal yang paling disukai oleh Allah SWT adalah yang dawam (istiqomah) walaupun sedikit". (HR. Bukhari dan Muslim). Nah, berikut ini, penulis ada sedikit tips yang didapat dari majlis Selasa siang di kantor, agar kita tetep semangat dalam beribadah. Ini dia tipsnya: 1. berharap kehidupan yang berkah   Ya, karena semakin kita menaati perintah Allah dan melakukan hal-hal yang membuat Allah suka ketika kita melakukannya, maka Al

Indonesia Itu Luas, Bung!

Gambar
Setelah sekitar 10 bulan menanti, setelah sekitar 10 bulan menyandang status CCPNS, setelah lebih dari satu tahun sejak kelulusan, akhirnya kabar mengenai penempatan sudah makin mendekati kenyataan. Meski sekarang baru sebatas desas-desus berhembus yang belum diumumkan secara resmi, kabar itu bisa dibilang sudah pasti terjadi, tinggal tunggu tanggal rilisnya. Pasti ada rasa penasaran, "di manakah nantinya saya ditempatkan, di mana teman-teman saya". Mungkin juga ada sedikit rasa takut, setelah 4 tahun berada di lingkungan ini dan sudah merasakan zona nyaman, tiba-tiba harus keluar dari zona tersebut. Nggak tanggung-tanggung, peluang tempat tujuan ketika keluar dari zona nyaman itu adalah seluruh Indonesia, yang luas daratannya sekitar 1.811.569  km 2 , yang terletak antara 95 0 Bujur Timur dan 141 0 Bujur Timur, serta 6 0 Lintang Utara dan 11 0 Lintang Selatan , yang terbentang dari Sabang sampai Merauke, serta dari Pulau Miangas sampai Pulau Rote dan membentang sepa

Jangan Jadi (Kayak) Keledai

Gambar
" Perumpamaan orang-orang yang dipikulkan kepadanya Taurat kemudian mereka tiada memikulnya adalah seperti keledai yang membawa kitab-kitab yang tebal. Amatlah buruknya perumpamaan kaum yang mendustakan ayat-ayat Allah itu. Dan Allah tiada memberi petunjuk kepada kaum yang lalim."  *Q.S. Al-Jum'ah (surat ke 11) ayat 5 Itulah perumpamaan yang diberikan oleh Allah kepada bani Israil, umat yang telah dianugerahi banyak kelebihan atas umat lain di jamannya, yang telah berkali-kali diselamatkan oleh Allah dari penguasa zalim yang menindas mereka, yang telah diturunkan kepada umat mereka banyak Nabi untuk mengajarkan ketauhidan namun justru mereka ingkari ajaran Nabi-nabi mereka tersebut. Bahkan mereka bunuhi Nabi yang diutus kepada mereka. Seolah pengingkaran dan pembunuhan terhadap Nabi belum cukup, mereka cemari ajaran tauhid tersebut dengan 'agama' dan 'kitab suci' buatan rabbi-rabbi mereka (yang diklaim lebih 'lurus' daripada ajara