Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2026

Distraksi

Jujur saja, beberapa waktu ini jengah sekali dengan banyaknya berita buruk. Penjajahan dan genosida yang terus berlanjut di Gaza dan eksploitasi terus-menerus di Sudan; bencana di Sumatera, disusul Kalimantan, Papua, Maluku, Sulawesi, dan berbagai daerah di Indonesia sebagai akibat buruknya tata kelola lingkungan hidup akibat prioritas pada pertambangan-eksploitasi dan alih status hutan-penataan kota amburadul, yang makin lengkap dengan buruknya penanganan pasca bencana; agresi ilegal Amerika ke Venezuela; berbagai kasus korupsi yang melibatkan tokoh-tokoh besar; penat kali rasanya. Maka tanpa sadar, beberapa pekan ini mengurangi ekaposur sosial media dan berita. Bukan karena tak peduli, namun karena diri ini jug butuh jeda. Saya tetap akan menyuarakan perlindungan hutan, laut, dan makhluk hidup di dalamnya; tentang udara bersih; hak-hak masyarakat; pemerataan ekonomi; peningkatan pemerataan & kualitas pendidikan-akses kesehatan-konektivitas; pengembangan iptek & penguasaan tek...

Proses

Gambar
Kalau dilihat-lihat, untuk menjadi sebuah produk gerabah siap pakai, prosesnya panjang juga. Bongkahan tanah liat dibasahi, diputar-putar, dipukul, ditekan, dipotong, dibentuk, gagal, diputar-putar lagi, ditekan, dibentuk lagi sampai berhasil. Lepas tu diabaikan, diangin-anginka aja, dianggurin. Kadang dibantu pakai pemanas yang mirip pengering rambut. Diemin lagi sampai kering. Lalu dicat, diangin-angin lagi sampai berhari-hari. Lalu dibakar pakai kiln. Lama dan berliku. Itu cuma gerabah tanah liat lo. Terus kita—yang berasal daei tanah juga ini—yang pengen sukses dunia akhirat ini, bisa-bisanya ngeluh saat menghadapi proses ya... bahkan kadang maunya instan aja. Muda foya-foya, tua kaya raya, mati masuk surga. Lha kok enak. Emang bisa gitu? Gerabah aja berproses. Maka, semoga Allah kuatkan kita dalam berproses menuju individu yang lebih baik, untuk dunia dan akhirat kita. *terinspirasi kegiatan membersamai liburan anak-anak siang tadi di TIM bersama Lost in Clay