Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2017

Kautilya, Alumni PKN STAN dan Skeptisme

Gambar
Laode Muhammad Syarif, S.H. Ll.M Ph D, nama beliau. Menjabat sebagai Wakil Ketua KPK periode 2015-2019. Dan siang ini beliau sejenak menyempatkan diri menyapa 300-an mahasiswa mahasiswi semester 7 Program DIV PKN STAN T.A 2016-2017 dalam kuliah umum Seminar Anti Korupsi bertajuk " Optimalisasi Peran Perguruan Tinggi Mengawal Agenda Antikorupsi ".

Officially Daddy

Gambar
Alhamdulillah, setelah setahun lebih dikit menikah, Allah telah memberikan anugerah bagi penulis dan istri dalam bentuk bidadari kecil yang lahir pada  tanggal 3 Januari kemarin sekitar pukul 8 malam, di RS. Prima Husada, SIgosari (bukan promosi). Penyejuk hati keluarga kecil kami, cucu pertama yang dinanti-nantikan oleh kedua Mertua dan cucu perempuan pertama bagi orang tua penulis. Humaira "Aira" Kamila Dinazar, namanya. Dengan spesifikasi teknis  berat 2,5 kilogram dan panjang 48 sentimeter, lahir melalui persalinan normal setelah istri diinduksi (maksudnya, dirangsang kontraksinya dengan obat-obatan, bukan induski listrik) dua kali (sekitar pukul 12 siang dan setengah tujuh malam), melalui 4 kali proses ngeden secara sadar (dan ngeden secara tidak sadar akibat induksi).

The most awesome take-off moment

18.15, maghrib. di atas Cengkareng, Langit merona, merekah, bagai apel Washington yang baru masak. Semburat warna kuning, jingga, hingga merah mewarnai horizon. menatap lekat indah warnanya dalam diam, menanti pesawat mendapatkan giliran lepas landas.,Setelah beberapa lama, diselingi berbagai pesawat dari maskapai lain yang silih berganti lepas landas dan mendarat, pesawat berwarna putih hijau pun mendapat gilirannya. Berputar di ujung landasan hingga menghadap ke barat, seolah menyongsong mentari yang telah mendekam di peraduannya.

Sabar, Ini Semua Cobaan

Beberapa hari ini kata-kata di atas sedang ngetren di beberapa grup WA penulis. Entah siapa pemicunya, penulis tak berminat mencari tahu ke sana. kata rekan, sumber aslinya ialah seorang ustadz dengan nasihat berguna, namun dengan pengucapan yang jenaka, meski penulis juga tak mengerti kebenarannya. Tapi bukan itu topic bahasan saat ini. Di mimbar jumat tadi, di Masjid Baitul Mal Sekretariat BPPK, sang Khotib mengingatkan jamaah akan pentingnya sabar dalam menghadapi cobaan dan ujian